Jaripers.id - Muaro Jambi - Memeriahkan dan menyemarakkan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-79, Ketua DPRD kabupaten Muaro Jambi Yuli Setia Bakti juga ikut memeriahkannya dengan mengikuti lomba.
Kehadiran Yuli setia bakti mendapat respon baik dari masyarakat.
Selaku ketua DPRD muaro Jambi Yuli setia bakti, tidak membedakan dirinya dengan masyarakat biasa, walaupun selaku ketua DPRD muaro jambi, dirinya tetap membaur dengan masyarakat.
Berbagai kegiatan perlombaan tersebut, berlangsung di desa Makar Sari Makmur, kecamatan sungai Bahar, kabupaten Muaro Jambi.
Adapun berbagai jenis lomba yang digelar di antaranya, tarik tambang, panjat pinag , cari koin dalam tepung, gaple,dan lombang mancing
Kegiatan ini di ikuti oleh anak anak hingga orang dewasa, maupun emak emak.
Ketua DPRD Kabupaten Muaro Jambi Yuli Setia Bakti menjelaskan, dirinya mengikuti lomba ini untuk mempererat rasa kebersamaan dengan masyarakat.
"Ini dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia. Saya mengikuti lomba-lomba ini untuk merayakan Peringatan 17 Agustus dengan semangat kekeluargaan, dengan masyarakat." Sebut Yuli Setia Bakti Ketua DPRD Muaro Jambj, Minggu 18 Agustus 2024
Dalam Kegiatan ini Ketua DPRD Muaro Jambi ini mengikuti Lomba Tarik Tambang, dan mendapatkan juara 4.
"Tarik Tambang aja untuk mendapatkan juara itu perlu mengeluarkan tenaga yang ekstra penuh, apa lagi untuk memperjuangkan kemerdekaan, oleh karena itu kita harus memeriahkan hari kemerdekaan" Ujar Yuli Setia Bakti Selaku Ketua DPRD Muaro Jambi
Selain itu, Yuli juga menyampaikan bahwa perlombaan ini juga merupakan wujud rasa syukur atas kemerdekaan yang telah diraih bangsa Indonesia selama 79 tahun.
"Kebersamaan kita dalam merayakan HUT ke-79 RI adalah bentuk rasa syukur kita. Maka kita merayakannya dengan lomba-lomba untuk memeriahkan peringatan 17 Agustus ini," tambahnya
Jaripers.id (Hfz)