Jaripers.id - Sarolangun - Usai dilantik Presiden RI bapak Prabowo Subianto di Jakarta pada tanggal 20 febuari 2025 lalu, wakil Bupati Kabupaten Sarolangun Gerry Trisatwika, SE sampai di Bumi Sepucuk Adat Serumpun Pseko, seni (24/02/2025) sore.
Kedatangan Wakil Bupati Sarolangun, Gerry Trisatwika tersebut, disambut untuk pertama kali di rumah Dinas wakil Bupati Sarolangun, yang berada di kelurahan Aurgading, Rt. 02 kecamatan Sarolangun.
Wakil Bupati Gerry Trisatwika, SE beserta istri Ny Ratna Shafira Rolan tiba di Rumah Dinas untuk pertama kalinya sekitar pukul 16.40 Wib. Kedatangan tersebut, langsung disambut dengan tari Sekapur Sirih, dilanjutkan acara Ramah tamah.
PJ Sekda Sarolangun Dedy Hendry mengucapkan selamat datang kepada Wakil Bupati Sarolangun beserta ibu di rumah Dinas yang akan ditempati selama melaksanakan tugas nantinya dalam mewujudkan visi dan misi Kabupaten Sarolangun Maju.
Sementara itu, wakil Bupati Kabupaten Sarolangun Gerry Trisatwika, SE menyampaikan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah menyambut kedatangannya, usai dilantik oleh bapak Presiden Prabowo Subianto pada tanggal 20 Febuari lalu.
“Saya sangat berterimakasih atas sambutan dan ini di luar ekspetasi saya, acara ini sangat luar biasa, saya berterimakasih kepada semua undangan yang hadir,”kata Wabup Gerry.
Disampaikannya, sesuai dengan Visi-Misi nya bersama Bapak Bupati H. Hurmin, SE ialah menuju Sarolangun Maju, dan mengharapkan dukungan dari seluruh Forkopimda serta para kepala OPD di lingkungan Pemkab Sarolangun, untuk bahu membahu dan bersinergi dalam mewujudkan pembangunan Kabupaten Sarolangun yang lebih baik dan Maju.
“Saya selaku Wakil Bupati Sarolangun, menghimbau kepada para kepala OPD, para camat dan para lurah, untuk mengikuti rangkaian pemeriksaan BPK RI, yang saat ini sedang berada di Kabupaten Sarolangun, mudah-mudahan berjalan dengan baik dan benar, sesuai ketentuan yang berlaku,”pungkasnya.
Jaripers.id (Bambang)